SUKABUMI - Kapolsek Caringin, Ipda Sugiarto S.IP., M.M., menegaskan pentingnya menjaga kondusifitas dan kebersamaan dalam sebuah masyarakat pasca-Pemilu. Hal ini disampaikannya dalam laporan kegiatan silaturahmi door to door system (DDS) yang dilakukan oleh anggota kepolisian di Desa Mekarjaya, Kabupaten Sukabumi
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Udin, Bhabinkamtibmas Desa Mekarjaya, melakukan sambang ke rumah Sdr Zaenal, Kasipem Desa Mekarjaya. Dalam pertemuan tersebut, Aipda Udin memberikan beberapa himbauan kepada warga sekitar, di antaranya adalah tetap menjaga damai dan saling menghormati satu sama lain, terutama dalam menjalankan ibadah puasa. Selain itu, himbauan juga diberikan untuk aktif kembali menjaga keamanan lingkungan dengan mengaktifkan ronda malam serta memberikan informasi kepada pihak kepolisian jika menemukan kegiatan menyimpang yang dilakukan oleh remaja.
Kegiatan tersebut dilaporkan berjalan dengan tertib. Kapolsek Caringin mengapresiasi inisiatif anggotanya dalam menjalin silaturahmi dan memberikan himbauan kepada masyarakat. "Kegiatan silaturahmi door to door merupakan wujud nyata kebersamaan dalam menjaga kondusifitas dan keamanan lingkungan. Kami berharap hal ini dapat terus dilakukan guna menjaga kedamaian dan keamanan bersama, " ujar Kapolsek Caringin.
polsek caringin
polres sukabumi
polda jabar